Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam memilih engsel pintu. Di antaranya berat pintu, lebar dan tinggi pintu, serta arah bukaan pintu. Kekuatan engsel pintu juga harus mendapat perhatian khusus karena jika tidak sesuai dengan beban pintu akan mengakibatkan engsel cepat rusak.
Engsel Floor Hinge dekkson |
Perhatikan bahan Pintu
Jenis pintu itu sendiri jenisnya bisa berbahan kayu, plastik, kaca dan aluminium. Tentunya dalam memilih engsel haruslah disesuaikan dengan bahan kayu. Semakin berat bahan pintu, maka kapasitas engselnya pun harus disesuaikan dengan berat bahan pintu.
Engsel Kupu Kupu Dekkson |
Perhatikan beban pintu
Selain bahan, ukuran harus disesuaikan dalam memilih engsel pintu, Untuk pintu dengan tinggi standar 210 sentimeter, pemasangan dengan dua buah engsel pintu sudah cukup. Jika tinggi pintu di atas 220 sentimeter, hal ini bisa disiasati dengan memasang 3 buah engsel, 2 engsel di bagian atas dibuat dengan jarak lebih rapat. Penggunaan engsel ukuran 5 inci lebih direkomendasikan untuk menahan beban kayu.
Engsel Pivot Dekkson |
Perhatikan arah bukaan pintu
Selanjutnya untuk memilih engsel harus disesuaikan dengan arah bukaan pintunya, jika hanya searah, pakailah engsel kupu kupu, jika engsel untuk pintu arah bolak balik maka pakailah engsel cow boy atau engsel pivot, dan seandainya jika ingin pintu anda tetap kembali setelah dibuka maka engsel yang dipakai adalah engsel yang ditanam di lantai, dunia kunci menyebutnya floorhinge.
Perhatikan bahan baku engsel
Selanjutnya, perhatikan bahan pembuatannya karena bahan yang digunakan untuk membuat semua jenis engsel tersebut juga bermacam-macam. Ada yang dari bahan besi baja, kuningan, stainless, chrome, alumunium dan sebagainya. Namun yang jelas adalah, sebelum memilih engsel harus mengetahui ukuran bidang maupun beratnya. Sebab masing-masing engsel punya daya tahan yang berbeda-beda ketika menahan beban.Jika mempunyai dana yang cukup, pilihlah engsel yang terbuat dari baja antikarat karena tahan karat dan relatif tahan aus. Bahan engsel harus menjadi perhatian utama dalam memilih engsel pintu.
Sumber : Buletin Prokon